-->

Cara cepat langsing setelah melahirkan Caesar

Cara cepat langsing setelah melahirkan Caesar adalah judul tulisan kami kali ini. Banyak wanita yang melalui proses melahirkan buah hati mereka dengan jalan operasi caesar Tentunya jalan ini dilakukan karena beberapa faktor yang membuat pihak medis harus memilih langkah ini. Pada kebanyakan wanita yang telah melakukan operasi caesar mengalami kondisi dimana terjadi naiknya berat badan. Kondisi ini membuat banyak wanita kemudian mencari cara melangsingkan tubuh usai melahirkan agar bisa memiliki kembali tubuh langsing mereka seperti sebelum melahirkan. Penimbunan lemak pada bagian paha,pinggang,betis dan pundak menjadi prioritas tersendiri. Namun tentunya bagi wanita yang melewati persalinan caesar hal ini cukup berat dan tentunya berbeda dibandingkan wanita yang melewati persalinan normal. Oleh karena ada beberapa hal yang membutuhkan perhatian khusus, yang pastinya akan berdampak pada kondisi fisik dan mental. Disadur dari laman MindBodyGreen bagi anda yang ingin cepat langsing setelah melahirkan caesar sebaiknya mengikuti tips berikut ini :

Cara cepat langsing setelah melahirkan Caesar

1. Terlebih dahulu berkonsultasi dengan dokter
Langkah ini sangat penting agar anda mendapatkan informasi yang tepat dan akurat tentang program diet yang cocok anda lakukan, sebab akan sangat bersentuhan dengan latihan-latihan apa yang pas dan tepat dengan kondisi tubuh anda. Ibu-ibuh yang melewati persalinan Caesar akan membutuhkan waktu setidaknya sampai 6 minggu untuk pemulihan sayatan operasi dan meredakan nyeri. Jadi sebelum melakukan program diet alangkah lebih bijak jika berkonsultasi dengan dokter agar dapat mengurangi resiko nantinya.

2. Perbanyak konsumsi air putih
Air putih sangat penting dan mempunyai peranan besar dalam kehidupan. Mengkonsumsi air putih setidaknya 2-3 lite/hari akan memperbaiki sistem pencernaan dan menekan rasa lapar. Cara ini terbilang paling mudah untuk anda lakukan agar cepat langsing pasca melahirkan.

3. Beraktifitaslah
Jangan menjadikan alasan untuk tidak berkativitas, hal ini sangat penting karena dengan beraktivitas maka akan membantu pembakaran lemak tubuh. Tidak perlu melakukan olahraga berat,cukup dengan olahraga ringan seperti jalan-jalan disekitar rumah anda. Rutin melakukan aktivitas ini akan cukup banyak membakar banyak kalori, memperlancar peredaran darah dan mencegah penumpukan lemak. 

4. Postur tubuh yang tepat saat duduk
Para ahli kebugaran menyarankan untuk memperhatikan postur tubuh yang tepat saat anda duduk. Cara duduk yang merosot di sofa dianggap posisi duduk yang kurang tepat. Posisi duduk yang tegak dipercaya dapat membantu mengecilkan dan merampingkan perut setelah melahirkan. Jadi perhatikan posisi duduk anda.

5. Menyusui
Tetap memberikan ASi ekslusif untu bayi anda, Menurut para ahli kebugaran, dengan tetap menyusui buah hati merupakan cara efektif untuk mengurangi rasio ukuran perut buncit, Sehingga dengan tetap menyusui anda akan terbantu melangsingkan tubuh secara cepat, Hal ini juga sangat baik karena juga tetap memberi asupan gizi untuk bayi anda.

6. Konsumsi gizi yang sehat dan seimbang
Sangat disarankan unutk ibu yang telah melewati persalinan untuk mengkonsumsi makanan yang sehat dan bergizi. Namun tetap memperhatikan kesimbangannya. Usahakan untuk menekan nafsu makan anda terhadap makanan-makanan yang mengandung lemak tinggi,soda dan gula secara berlebihan. Perlu membiasakan diri untuk menggunakan pola makan yang sehat dan seimbang  agar tetap menjamin kebutuhan nutrisi air susu bagi bayi anda dan tetap memperhatikan porsinya agar tetap menjaga berat badan anda.Buah-buahan dan sayuran hijau bisa menjadi pilihan yang baik sebagai asupan sehat untuk nutrisi tubuh anda.

Itulah cara cepat langsing setelah melahirkan caesar yang dapat kami sajikan kali ini. Mengembalikan bentuk tubuh setelah melahirkan tentunya tetap dilakukan secara bijak, agar kebutuhan nutris untuk bayi anda juga tetap terpenuhi. Semoga bermanfaat dan mari langsing alami.

Loading...

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Cara cepat langsing setelah melahirkan Caesar"