-->

Rahasia Diet dan Tubuh Langsing dengan Minyak Kelapa Murni

Rahasia Diet dan Tubuh Langsing dengan Minyak Kelapa Murni merupakan salah satu cara yang banyak dilakukan oleh orang untuk melangsingkan tubuhnya. Memang banyak cara untuk mendapatkan tubuh langsing, diet,olahraga dan mengkonsumsi obat diet. Namun langsing dengan minyak kelapa murni adalah salah satu cara alami dengan pemanfaatan bahan organik yang ampuh menurunkan berat badan.

Kelapa memang sangat banyak kegunaannya, hampir seluruh bagian dari kelapa dapat dimanfaatkan untuk kehidupan manusia, salah satunya adalah VCO atau Virgin Coconut Oil yang lebih sederhana minyak kelapa murni. (baca juga : Diet Yogurt - 4 Cara Terbaik Mengkonsumsi Yogurt Untuk Diet)

Rahasia langsing dengan minyak kelapa murni

Manfaat minyak kelapa murni untuk menurunkan berat badan dan melangsingkan tubuh


Minyak kelapa murni yang dimaksud bukanlah minyak kelapa yang banyak dijual di pasaran, melainkan minyak kelapa murni tanpa pengolahan dan campuran apapun. VCO atau minyak kelapa murni mengandung asal lemak sedang sehingga begitu masuk ke tubuh akan langsung ke bagian hati. Minyak kelapa murni ini dapat langsing diubah menjadi energi sehingga tidak terkonversi menjadi cadangan energi seperti lemak. (baca juga : 7 Kebiasaan Sehabis Makan Yang Bikin Tubuh Makin Gemuk)

Sebuah riset yang dilakukan oleg dr Marie Piere St Onge dan Peter Jones dari MacGill mengungkapkan bahwa terjadi penurunan berat badan antara 5-16kg dalam setahun pada orang-orang yang rutin mengkonsumsi minyak kelapa murni,minyak jagung dan minyak kedelai.

Seorang pakar gizi dari Universitas Indonesia Prof.Dr Walujo Soerjodibroto MSc,PhD,SpG menguraikan bahwa minyak kelapa murni akan memberi energi dengan cepat, sehingga jaringan tubuh akan cepat merasa kenyang.

Proses pembakaran akan menyebabkan suhu badan orang yang mengkonsumsi minyak kelapa murni menjadi lebih tinggi ketimbang yang tidak. Kondisi akan menyebabkan tubuh akan memerlukan energi lebih banyak yang didapatkan dari cadangan lemak. Dalam beberapa saat setelahnya refleks rasa lapar dan kenyang akan menjadi normal. bahkan asupan makanan sedikit saja, tubuh sudah merasa kenyang.

Minyak kelapa murni yang mengandung asam lemak rantai sedang ini leboh dikenal dengan nama MCFA, sebuah senyawa yang gampang diserap oleh tubuh karena molekulnya yang relatif kecil dibandingkan dengan asam lemak lainnya.

MCFA memiliki sifat metabolisme yang hampir sama dengan karbohidrat,namun tidak menaikkan kadar gula darah. MCFA mudah dicerna oleh usus sehingga mendorong pembakaran LCFA (long chain fatty acid)/penyebab obesitas seperti yang terkandung dalam minyak sayur, yang pada akhirnya akan membantu penyusutan bobot badan.

Perubahan dari minyak yang langsung menjadi energi akan membat tubuh merasa kenyang dan memiliki energi yang cukup untuk beraktivitas.

Minyak kelapa murni atau VCO ini akan mampu mendorong tubuh untuk melakukan pembakaran kalori dan lemak dari dalam tubuh yang sifatnya tidak memaksa sehingga prosesnya pun tidak drastis sehingga sangat aman.

Minyak kelapa murni sangat baik untuk melangsingkan tubuh sebab tidak memiliki kandungan lemak seperti dalam mentega, atau daging. Dapat langsung diserap dalan tubuh tanpa tersimpan menjadi energi cadangan yang bisa menjadi lemak menumpuk ketika tidak terpakai.

Cara Diet Dengan Minyak Kelapa

Melangsingkan tubuh dengan minyak kelapa murni merupakan salah satu pola diet yang sehat. Jika ada belum terbiasa dan merasa aneh meminum minyak, sudah banyak kok minyak kelapa murni yang tersedia dalam bentuk kapsul,sehingga lebih memudahkan anda untuk meminumnya.

4 Tips Memanfaatkan Minyak Kelapa Untuk Diet

1. Gantilah Minyak Goreng dengan Minyak Kelapa

Banyak orang tentu tidak mudah mengkonsumsi minyak kelapa secara langsung. Nah cara tepat memanfaatkan minyak kelapa untuk diet adalahdengan mengganti minyak goreng yang biasa anda gunakan dengan minyak kelapa. Bahan ini juga bisa menggantikan butter atau minyak zaitun yang biasa anda gunakan untuk resep-resep favorit anda termasuk untuk smoothies, bahkan dessert. (baca juga : 7 Tips Ini Jadikan Menu Diet Salad Anda Tetap Terjaga Nutrisinya)

2. Konsumsilah Minyak Kelapa Minimal 20 Menit Sebelum Makan

Secara alami minyak kelapa memiliki efek yang baik untuk menekan nafsu makan. Inilah yang menjadi kelebihan minyak kelapa di bandingkan jenis cooking oli lainnya. Para pakar kesehatan menyatakan jika minyak kelapaadalah “medium chain triglyceride.” yang artinya kehadiran salah satu jenis asam lemak ini tidak hanya mampu menurunkan akumulasi lemak tubuh kita, namun juga dapat berperan untuk menekan nafsu makan dengan meningkatkan rasa kenyang. Inilah cara paling cepat untuk menurunkan berat badan menggunakan minyak kelapa. Konsumsilah 20 menit sebelum makan besar.   

3. Konsumsi 1 sendok sehari

Salah satu hal yang sangat penting untuk diingat ketika mengkonsumsi minyak kelapa untuk menurunkan berat badan adalah dengan menjaga agar tidak berlebihan. Minyak kelapa memang dapat mengurangi nafsu makan.

Akan tetapi bukan berarti bahwa minyak kelapa tidak mengandung kalori. Seperti halnya jenis minyak lainnya, minyak kelapa juga mengandung lemak jenuh. Mulailah dengan mengkonsumsi 1 sendok makan penuh minyak kelapa setiap hari. Kadang kala ada yang merasa mual usai mengkonsumsi minyak kelapa.

Namun tak perlu khawatir karena biasanya itu hanyalah reaksi awal. Kamu akan terbiasa dengan sendirinya. Jika sudah terbiasa, batasi konsumsi minyak kelapa maksimal dua hingga tiga sendok makan saja setiap hari.

4. Campurkan dengan Air Panas atau Teh 

Kalau kamu tidak begitu suka dengan rasa dan tektur minyak kelapa, kamu bisa mencampurkannya dengan minumanmu. Tambahkan 1 sendok makan penuh minyak kelapa ke dalam segelas air panas atau teh herbal di pagi hari. (baca juga : 4 Jenis Teh Yang Bisa Bikin Tubuh Langsing Selain Teh Hijau)

Aduklah sampai minyak kelapa larut sebelum meminumnya. Minyak kelapa biasanya memiliki tekstur kental atau padat, namun begitu dicampurkan dengan air panas dan diaduk, minyak kelapa dapat larut.

Cara ini merupakan cara yang paling lebih mudah untuk mengkonsumsi minyak kelapa dibandingkan dengan menggunakan minyak kelapa untuk memasak.

Semoga artikel tentang rahasia diet dan tubuh langsing dengan minyak kelapa murni bermanfaat untuk anda. Jangan lewatkan artikel menarik lainnya tentang melangsingkan tubuh dengan kayu manis . Salam sehat dan mari langsing alami.

Loading...

Berlangganan update artikel terbaru via email: