-->

7 Cemilan Sehat Untuk Melangsingkan Tubuh Setelah Melahirkan

Cemilan Sehat Untuk Melangsingkan Tubuh
Grapefruit salah satu cemilan yang baik saat diet (image :magic4walls.com)
Bukan rahasia lagi jika kebiasaan ngemil sangat berpengaruh terhadap naiknya berat badan. Tapi tahukah anda jika dengan sedikit mengubah menu cemilan, maka ngemil justru bisa membuat tubuh langsing. Ya asalkan anda mengemil makanan yang banyak membantu proses metabolisme tubuh. Hal ini tentu sangat bermnafaat dalam program die anda, terlebih bagi anda yang ingin kembali langsing setelah melahirkan. Tulisan berikut akan mengulas 7 cemilan sehat untuk melangsingkan tubuh setelah melahirkan. Berikut ulasannya untuk anda.


1. Yogurt

Yogurt dianggap sebagai salah satu minuman sehat untuk diet yang efektif membantu menurunkan berat badan. Yogurt memiliki kangsungan protein yang tinggi yang sangat baik membakar banyak kalori. Selain  itu yogurt juga sangat baik untuk pencernaan.

2. Apel

Buah apel memiliki kandungan kalori yang sangat rendah, sehingga membantu tubuh untuk membakar banyak kalori, Salah satu jenis apel yang baik adalah apel hijau. Apel hijau memiliki kandungan serat yang tinggi sehingga bagus untuk sistem pencernaan tubuh kita. Selain itu apel hijau juga memiliki kandungan kalori yang rendah bahkan lebih rendah dari buah pisang.

3. Seledri

Seledri biasanya disajikan dalam salad. Seledri juga rendah akan kalori dan sangat baik untuk mendetoksifikasi racun atau toksin dalam tubuh. Penyajiannya pun cukup mudah cukup direbus saja, atau anda juga bisa mencoba membuatnya menjadi jus seledri. 

4. Grapefruit

Buah yang satu ini memiliki kemiripan dengan jeruk bali hanya saja bentuknya lebih kecil. Grapefruit bagus untuk cemilan untuk menurunan berat badan setelah melahirkan karena mengandung kalori yang cukup rendah. Kandungan seratnya yang cukup tinggi akan memaksimalkan metabolisme tubuh dan membakar banyak kalori. Salah satu manfaat lain dari Grapefruit adalah merendahkan insulin, sebuah hormon yang memiliki peranan dalam menyimpan lemak.

5. Kayu Manis

Banyak orang yang memanfaatkan rempah-rempah untuk membantu penuruna berat badan, salah satunya adalah kayu manis. Kayu manis sangat baik untuk mengatur kadar gula dalam darah dan membantu metabolisme tubuh. Lebih lengkapnya silahkan anda baca tulisan kami yang lainyya tentang kayu manis untuk diet dan melangsingkan tubuh

6. Kacang-Kacangan

Kacang-kacangan banyak mengandung protein dan serat yang dibutuhkan tubuh agar proses metaobilisme tubuh dan pembakaran kalori menjadi lebih optimal. Salah satu kaacang-kacangan yang baik adalah kacang Almond. Kacang almond mengandung fatty acid yang sangat baik untuk melancarkan metabolisme tubuh.

7. Gandum / Oatmeal

Gandum mengandung banyak serat dan juga sangat baik untuk menekan hormon insulin agar tidak menyimpan terlalu banyak lemak dalam tubuh.

Dalam berbagai studi menyebutkan metabolisme tubuh yang baik ikut menentukan proses penurunan berat badan yang kita lakukan, untuk itu memilih jenis makanan yang membantu proses metabolisme tubuh menjadi salah satu hal yang harus diperhatikan. Semoga tulisan kami 7 cemilan sehat untuk melangsingkan tubuh setelah melahirkan ini bermanfaat, Salam sehat.

Loading...

Berlangganan update artikel terbaru via email: