-->

Manfaat Alami Biji Semangka Untuk Mengobati Batu Ginjal

Manfaat Alami Biji Semangka Untuk Mengobati Batu Ginjal

Salah satu organ vital yang memiliki peranan penting bagi tubuh kita adalah ginjal. Ginjal berfungsi sebagai organ yang menyaring kotoran terutama dari darah dan membuangnya dalam bentuk urin. Bentuknya mirip kacang, merupakan organ ekskresi bagi tubuh yang terletak di bagian pinggang. Menurunnya fungsi ginjal bisa tentu sangat berbahaya bagi kesehatan tubuh kita. Salah satu yang paling sering terjadi adalah batu ginjal. Penyakit yang satu memang salah satu penyakit yang sering terjadi seiring dengan penurunan dari fungsi ginjal. Bahkan ketika sudah parah, operasi bisa saja menjadi salah satu jalan untuk mengobatinya.

Namun tahukah anda, jika mengobati batu ginjal juga bisa dengan cara yang alami. Salah satunya adalah dengan memanfaatkan bahan-bahan organik yang banyak kita jumpai disekitar kita. Salah satunya adalah biji semangka.


Manfaat Biji Semangka Untuk Ginjal


Memanfaatkan biji semangka sebagai cara alami mengobati batu ginjal bisa menjadi alternatif yang aman dan ampuh. Biji semangka memiliki banyak kandungan zat yang penting bagi tubuh, termasuk zat besi,kalium,vitamin dan kalori. Kandungan Likopen dalam biji semangka ternyata sangat efektif untuk menjaga kesehatan ginjal.
Manfaat Alami Biji Semangka Untuk Mengobati Batu Ginjal

Cara Mengobati Batu Ginjal Dengan Biji Semangka


Anda bisa mencoba tips berikut untuk mengolah biji semangka sebagai ramuan mengobati baju ginjal, cukup sederhana dan mudah.

Yang anda butuhkan adalah :
4 sendok makan biji semangka yang masih segar dan 2 liter air.

Cara membuatnya yaitu :

- Pertama-tama biji semangka dihaluskan, lalu direbus dengan air mendidih kurang lebih 10 menit.
- Air rebusan kemudain disaring lalu dinginkan.
- Sebelum meminumnya ada bisa menambahkan sedikit pemanis atau lemon sesuai dengan selera anda.
- Minum 2 kali sehari selama proses peyembuhan

Ginjal sangat penting perannya bagi tubuh kita, untuk itu menerapkan pola hidup yang sehat, mengkonsumsi makanan sehat dan rajin minum air putih serta olahraga yang teratur merupakan cara sederhana yang bisa dilakukan agar ginjal tetap sehat. Itulah manfaat alami biji semangka untuk mengobati batu ginjal yang dapat kami sajikan untuk anda kali ini, semoga bisa menjadi referensi bagi anda. Semoga bermanfaat.

Loading...

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Manfaat Alami Biji Semangka Untuk Mengobati Batu Ginjal"