-->

Tips Menjalani Diet Sehat dan Alami Saat Berpuasa

Cara Diet Sehat Saat Berpuasa - Bulan Ramadhan adalah ibadah yang wajib khususnya bagi ummat Muslim sebab inilah waktu yang tepat untuk memperbanyak Ibadah dan mendekatkan diri kepada Allah swt. 

Puasa di bulan Ramadhan juga bisa menjadi momen yang cukup baik bagi anda yang ingin menurunkan berat badan secara sehat. Lalu bagaimana cara menjalani diet sehat saat berpuasa ?. Tulisan berikut mungkin bisa menjadi bahan referensi buat anda.

Cara Diet Sehat Saat Berpuasa Agar Tetap Menurunkan Berat Badan Secara Alami

Cara diet sehat saat berpuasa tentu akan sangat berbeda dibandingkan menjalani pola diet di hari-hari biasa. Sebab saat menjalankan ibadah puasa, kita tentu tidak lagi menerapkan pola makan seperti biasanya untuk menjaga metabolisme tubuh. Banyak kasus yang terjadi pada orang-orang yang justru bertambah gemuk saat berpuasa karena penerapan pola makan yang buruk. Berikut beberapa pola diet sehat saat berpuasa untuk mencegah bertambahnya berat badan yang bisa anda lakukan:

Cara diet sehat saat berpuasa

1. Awali dari Sahur

Jangan mengabaikan sahur untuk menjaga tubuh tetap berenergi. Waktu yang tepat yakni sahur menjelang imsak agar makanan yang dikonsumsi bisa dicerna lebih lama serta menjaga tubuh agar tidak merasa cepat lapar.

Menu diet sehat saat berpuasa bisa anda awali pula saat sahur. Pilih makanan yang kaya akan akan serat dan tidak berlemak. Konsumsi makanan dengan karbohidrat kompleks seperti oatmeal,roti gandum, nasi beras merah atau jagung. Penuhi pula kecukupan protein untuk tubuh saat diet ketika berpuasa yang bisa anda dapat dari telur, ayam atau ikan. 

Makanan berserat seperti dari buah dan sayuran sangat penting untuk mendukung kebutuhan kalori bagi tubuh saat menjalani puasa disamping untuk menjaga agar tidak cepat lapar. Hindari mengkonsumsi makanan berlemak karena bisa membuat tubuh kurang nyaman saat berpuasa. Anda bisa mengemil kacang-kacangan atau mengkonsumsi 1-2 pil suplemen multivitamin dan mineral sebagai pelengkap sahur anda.

Yang paling penting anda juga perlu menghindari konsumsi kopi,teh atau minuman diuretik saat sahur karena akan membuat tubuh lebih sering buang air kecil. Ada baiknya anda memilih susu rendah lemak sebagai sajian minuman sehat saat anda sahur.

2. Jangan biasakan tidur setelah Imsak

Untuk menjalani diet sehat saat berpusa anda perlu menghindari beberapa kebiasaan yang bisa membuat tubuh menjadi cepat gemuk, salah satu nya adalah tidur setelah imsak. Hal ini diperlukan sebab justru akan mempercepat penimbunan lemak yang akan membuat tubuh cepat lapar,kurang berenergi dan cepat mengantuk.

3. Memilih Menu Berbuka 

Pada awal berbuka sangat disarankan untuk tidak menyantap makanan dalam porsi besar. Usahakan anda makan besar setelah sholat Maghrib. Makan besar dan berlebihan saat berbuka akan menggangu sistem perncernaan dan membuat perut merasa kurang nyaman.

Selain itu untuk mendukung diet sehat saat berpuasa yang anda jalani sebisa mungkin hindari berbuka dengan makanan manis (GI) yang tergolong tinggi. Makanan manis akan membuat perut kosong dan memicu reaksi tinggi dari hormon insulin untuk menyimpan makanan sebagai lemak.

Menu diet saat puasa yang ketika berbuka bisa anda awali dengan air putih kemudian mengkonsumsi buah kurma bebas pemanis. Setelah sholat Maghrib barulah anda mengkonsumsi makanan yang kaya karbohidrat pengganti nasi putih seperti nasi beras merah, gandum, ubi atau kacang merah serta dengan kombinasi protein yang cukup dari dada ayam,ikan,tempe atau susu rendah lemak.

Untuk meningkatkan ketahanan tubuh anda bisa mengkonsumsi 1-2 butir suplemen mulitivitamin dan mineral. Selanjutnya bersiap-siap untuk sholat tarwih.

4. Hindari minum Soda, dan Minuman dingin saat Berbuka

Ini sangat penting karena minuman dingin dan bersoda akan menahan rasa lapar sehingga anda akan cenderung melewatkan hidangan lain yang lebih bergizi dan sangat diperlukan oleh tubuh dalam pemulihan stamina. Minuman berkarbonasi hanya akan membuat tubuh kenyang tanpa gizi sedikit pun dengan keasaman rendah yang bisa mengggangu sistem pernernaan anda.

5. Hindari makanan pedas dan mengandung banyak garam

Makanan yang terlalu pedas dan banyak mengandung bumbu penyedap akan mempercepat rasa haus dan bisa dengan mudah menganggu sistem percenaan.

6. Mengatur Porsi dan Nutrisi

Untuk menjalankan diet sehat saat berpuasa, diperlukan mengatur porsi dan nutrisi dari asupan yang dikonsumsi. Disarankan dengan komposisi yang seimbang dengan perbandingan 50% karbohidrat kompleks, 45% protein dan 5-15% lemak dalam tiap porsi makan.

Pengaturannya pun perlu di lakukan dengan 10-15% saat berbuka,30-35% saat makan malam,1--15% setelah tarwih dan selebihnya atau sekitar 30-35% saat menyantap sahur.

7. Istirahat yang cukup

Menjalani ibadah puasa perlu dimbangi dengan istirahat yang cukup. Setelah anda menjalani ibadah seperti tarwih arau tadarus Al-Quran, berikanlah kesempatan bagi tubuh anda untuk beristirahat. Dengan begini maka akan membuat anda menjalani puasa dan diet lebih terasa nyaman baik secara lahiriah maupun bathiniah

Sebagai tambahan dalam cara diet sehat saat berpuasa adalah dengan tetap menjalankan olahraga. Lakukan olahraga yang ringan di sore hari atau satu jam sebelum berbuka agar hasil diet saat berpuasa yang anda jalani mendapatkan hasil yang lebih optimal.

Loading...

Berlangganan update artikel terbaru via email: