-->

Resep Salad Kentang Untuk Pelaku Diet Sehat

Marilangsingalami.com - Anda sedang menjalani program diet? dan sedang merencanakan untuk mengurangi asupan nasi putih dan menggantinya dengan sumber karbohidrat lain? jika ya mungkin salad kentang bisa menjadi alternantif yang tepat buat anda. (baca juga : Diet Kentang dan Singkong Rebus, Wanita Ini Sukses Turun 20 Kg )

Resep Salad Kentang Untuk Pelaku Diet Sehat

Anda bisa membuat dan menyajikan salad kentang sebagai menu pembuka saat makan malam. Setelah makan salad kentang, Anda bisa mengurangi porsi nasi setelahnya. Nah berikut ini resep dan cara membuat salad kentang untuk diet yang yang kami  kutip dari buku olahan dari kentang karya Laily R.

Bahan-bahan yang dibutuhkan :

400 gr kentang, kupas dan potong dadu
75 gr jagung manis pipilan
8 lembar daun selada
1 buah mentimun, buang bijinya, potong dadu
2 buah tomat, buang bijinya, potong dadu
Air secukup
7 sdm mayones
 ½ sdt merica halus
2 sdm air jeruk nipis
 ¼ sdt garam
6 sdm gula halus

Cara membuat : 

1. Rebus kentang dan jagung manis sampai matang. Tiriskan dan sisihkan;
2. Dalam wadah; Campur kentang, jagung, mentimun dan tomat. Beri sedikit air jeruk dan biarkan sebentar. Masukkan kulkas sebelum dihidangkan;
3. Saus: campur mayones, merica, garam, gula dan air jeruk. Aduk sampai rata;
4. Tuang saus ke dalam campuran kentang, jagung, tomat dan mentimun sesaat sebelum disajikan. Aduk rata dan hias dengan daun selada.

Semoga resep slad kentang untuk diet yang telah kami sajikan kali ini bermanfaat untuk anda, jangan lupa membaca artikel kami yang lain tentang Contoh Menu Diet Sehat Yang Kaya dan Tinggi Serat
Loading...

Berlangganan update artikel terbaru via email: