-->

Diet Mayo Hari 1 : Apa Yang Boleh dan Tidak Boleh Dikonsumsi Saat Jalani Diet Mayo 13 Hari?

Marilangsingalami.com - Ada begitu banyak orang yang mencoba menjalani diet mayo 13 hari untuk menurunkan berat badan. Namun yang menjadi pertanyaan apakah benar diet mayo dapat menurunkan berat badan sampai beberapa kilo meskipun hanya dilakukan selam 13 hari saja?

Apa Yang Boleh dan Tidak Boleh Dikonsumsi Saat Jalani Diet Mayo 13 Hari


Dari situs Webmd (11/2/2016) menyebutkan jika. mayo clinic yang dijalani secara displin dan penuh dengan kesungguhan bisa menurunkan berat badan hingga 4 kilo dalam 2 minggu. Namun perlu ditekankan pula jika diet mayo ini tidak hanya terfokus pada menu diet nya saja tapi juga perlu ditunjang dengan olahraga yang teratur agar harapan untuk menurunkan berat badan bisa segera tercapai. (Baca juga : Diet Mayo Hari 1 : Tips Jalani Diet Mayo Di Hari Pertama Untuk Pemula )


Makanan Yang boleh dan tidak boleh dikonsumsi saat jalani diet mayo 13 hari


Karena fokus utama diet mayo 13 hari ini adalah pada pola makan, maka pemilihan makanan apa yang bisa dan tidak bisa dikonsumsi menjadi salah satu pertimbangan, ada beberapa kelompok makanan yang bisa Anda santap saat menjalankan diet mayo, seperti:

  • Buah-buahan 
  • Sayur-sayuran 
  • Biji-bijan 
  • Protein tanpa lemak, seperti kacangan-kacangan dan ikan 
  • Lemak tak jenuh, 
  • minyak zaitun 
  • Permen, dalam jumlah kecil

Sedangkan jenis makanan yang wajib dihindari saat menjalani diet mayo 13 hari ini yaitu beberapa asupan, misalnya alkohol dan soda. Minuman-minuman yang banyak mengandung soda sangat berpotensi menggagalkan diet mayo anda.

Ada pula beberapa anggapan yang menyebutkan jika diet mayo membatasi kita untuk mengkonsumsi makanan yang enak. Anggapan ini tidak sepenuhnya benar, sebab anda masih boleh memanjakan diri anda dengan makan makanan yang lezat dan enak, asalkan anda dapat dengan jeli memilih makanan dengan nutrisi yang sehat.

Oleh karena itu ebelum berbelanja, ada baiknya Anda membuat daftar belanja. Pastikan di toko tersebut menyediakan bahan-bahan makanan yang berkualitas dan fresh. Setelah membeli bahan-bahan makanan, metode memasak juga perlu diperhatikan. Metode masak yang direkomendasikan adalah dengan cara dipanggang, dibakar, ditumis, dikukus, ataupun dicah. Semoga diet mayo Anda sukses!

Loading...

Berlangganan update artikel terbaru via email: