-->

Diet Saat Haid - Tips Menurunkan Berat Badan Saat Menstruasi

Bolehkan Diet Saat Haid ?

Mungkin pertanyaan ini kerap muncul bagi anda kaum hawa yang masih bingung boleh tetap melakukan diet ketika datang bulan atau haid. Pada dasarnya diet saat haid masih boleh dilakukan namun tentu saja caranya agak sedikit berbeda saat anda menjalankan diet pada hari-hari normal.

diet saat haid

Menjalankan diet saat menstruasi memerlukan teknik yang berbeda, sebab saat menstruasi ada beberapa perubahan fisiologi yang terjadi pada tubuh. Perubahan fisiologi serta emosional inilah mesti diperhatikan sebab ketika haid datang, wanita pada umumnya susah mengontrol emosi, mudah marah dan berganti-ganti mood.Hal ini terjadi karena adanya perubahan hormon seiring datangnya masa menstruasi. 

Tantangan menurunkan berat badan saat masa menstruasi lebih berat, sebab pada masa ini di kebanyakan kasus, wanita lebih sering mengalami gangguan seperti nyeri haid dan kembung. Ada pula yang malah sering mengemil dan suka dengan makanan-makanan yang manis saat menstruasi. Maka resiko para wanita gagal diet saat haid cenderung lebih tinggi.

Tips Menurunkan Berat Badan Saat Haid (Menstruasi)

Jika kamu tetap ingin menjalankan diet saat haid dan berharap usahamu tidak sia-sia, coba terapkan beberapa tips diet saat datang bulan berikut ini :

1. Kurangi Konsumsi Garam

Menurunkan berat badan saat menstruasi yang perlu kamu perhatikan adalah pada pola makan, Batasi konsumsi garam saat menstruasi. Mengapa ? Makanan asin akan memicu perut lebih cepat kembung. Selain itu mengurangi konsumsi makanan dengan kandungan garam natrium yang tinggi akan membantu mengurangi kram di perut. 

2. Perhatikan Kecukupan Kalsium

Kalsium memiliki peran yang besar untuk membantu mengendalikan sel saraf yang erat kaitannya dengan kecemasan dan rasa resah. Untuk itu konsumsilah banyak makanan yang kaya akan kalsium ssperti yoghurt,susu rendah lemak dan keju.
Minum susu putih hangat sebelum tidur dapat membantumu untuk tidur lebih nyenyak,

3. Tingkatkan Konsumsi Sayuran dan Buah

Tips menurunkan berat badan saat haid selanjutnya adalah meningkatkan konsumsi sayuran dan buah. Pada saat menstruasi keinginan untuk makan ini, makan itu cenderung meningkat. Nah agar diet mu tidak terancam gagal, lebih baik keinginan itu kamu alihkan dengan mengemil buah. 

Buah apel, alpukat dan sejenisnya akan membuat perut kenyang lebih lama. sehingga dapat mengurangi nafsu makan berlebih saat menstruasi.


Selain itu buah dan sayuran kaya akan serat yang bermanfaat untuk melancarkan peredaran darah, melancarkan pencernaan dan membuat tubuh lebih bugar. Sayuran dan buah-buahan seperti mentimun,tomat,carnberry dan buah bit adalah makanan diuretik yang dapat meluruhkan sel telur saat haid.

4. Hindari Fast Food

Fast food adalah salah satu makanan yang memicu naiknya berat badan. So saat kamu menjalankan diet saat haid atau diet di hari-hari biasanya hindari aneka macam fast food karena kamu tidak akan memperoleh gizinya. 
Aneka macam fast food juga banyak mengandung sodium yang efeknya justru membuat kram di perutmu makin parah


5. Konsumsi Air Putih Yang Cukup

Untuk menghindari dehidrasi, konsumsi air yang cukup menjadi wajib untuk kamu lakukan. Kecukupan cairan dalam tubuh sangat membantu proses metabolisme tubuh semakin baik sehingga pembakaran lemak semakin optimal. Minumlah 8 -10 gelas sehari.

Diet saat haid mungkin agak susah di lakukan oleh sebagian orang, tapi bukan berarti kamu tidak mampu menjalaninya. Semoga tips menurunkan berat badan saat menstruasi yang telah kami sajikan ini bisa menjadi solusi dan referensi berharga. Selamat mencoba. Jangan lupa di share ya :)
Loading...

Berlangganan update artikel terbaru via email: