Manfaat dan Resep Infused Water Untuk Diet
26 January 2016
Edit
Pernah melihat orang menenteng botol air mineral yang diisi dengan potongan lemon atau buah-buahan lain? Seperti itulah yang dinamakan dengan infused water.
Apa Sih Infused Water Itu ?
Infused water adalah sebuah minuman yang terbuat dari air mineral yang terdapat potongan buah segar di dalamnya. Proses pembuatan memerlukan waktu beberapa jam sampai kandungan nutrisi dalam buah keluar dan larut dalam air mineral tsb. Air inilah yang kemudian diminum sementara potongan buahnya dibuang karena menjadi lembek dan tidak enak dimakanManfaat Infused Water Untuk Kesehatan
Karena mencampurkan air putih dengan buah-buah, ini dipercaya sari-sari dari buah akan keluar dan memberikan efek segar karena infused water harus melalui proses 'pendiaman' selama beberapa jam. Untuk infused water dengan bahan buah lemon bisa berguna untuk detoksifikasi.
Selain itu Air mineral yang dipadukan dengan buah-buahan yang kaya antioksidan, seperti delima dan stroberi, dianggap dapat menjadi sarana ampuh melawan efek penuaan.
Antioksidan berguna untuk menangkal radikal bebas yang berdampak buruk bagi tubuh. Mengonsumsi banyak buah dan sayur-sayuran menunjukkan hasil positif dalam menghambat proses penuaan.
Minum infused water bisa memberikan manfaat lebih dalam anti-penuaan dibandingkan dengan minum air putih saja. Namun jika ingin memaksimalisasi jumlah antioksidan di dalam pola makan sehari-hari, jangan batasi buah terendam di dalam infused water saja. Konsumsilah beragam buah dan sayur-sayuran secara langsung juga.
Manfaat dan Resep Infused Water Untuk Menurunkan Berat Badan
Infused water memiliki khasiat yang sangat beragam untuk kesehatan Anda. Khasiat atau fungsi infused water biasanya sesuai bahan yang digunakan untuk campuran. Fungsi infused water salah satunya adalah untuk menurunkan berat badan. Resep infused water biasanya terdiri dari campuran 2 bahan. Resep infused water untuk diet ini cara pembuatannya sama dengan infused water pada umumnya. Yaitu dengan merendam potongan buah pada air putih dan mendiamkannya beberapa saat.
Baca juga : Ternyata Bisa Loh Langsing Dengan Jus Lidah Buaya
Buah yang digunakan untuk membuat infused water untuk diet contohnya adalah kiwi, strawberry, lemon dan jeruk nipis. Selain itu bahan lain seperti teh hijau juga bisa digunakan untuk infused water untuk diet. Cara membuat atau resep infused water untuk diet adalah sebagai berikut.
Kiwi dan strawberry
Infused water yang terdiri dari campuran buah kiwi dan buah strawberry ini berfungsi untuk menurunkan berat badan Anda dan menjaga sistem pencernaan Anda. Selain itu bisa juga untuk mencegah penyakit diabetes dan menjaga sistem imun serta kardiovaskular Anda.
Untuk resep infused water untuk diet dari campuran buah kiwi dan strawberry ini Anda bisa menyiapkan 6 buah kiwi dan 10 buah strawberry untuk 200 ml air. Cuci kedua buah tersebut lalu potong menjadi beberapa bagian kecil. Untuk buah strawberry buang daun kecil yang ada pada bagian atas buah strawberry.
Setelah itu diamkan kurang lebih selama satu jam agar sari buah kiwi dan strawberry dapat keluar dengan maksimal. Selain dua bahan tersebut Anda juga bisa menambahkan daun mint untuk menambah sensasi dingin di mulut.
Jeruk nipis dan teh hijau
Campuran antara jeruk nipis dan teh hijau juga termasuk ked alam resep infused water untuk diet yang cukup efektif karena infused ini selain berguna untuk menurunkan berat badan juga bisa menjaga sistem imun.
Baca juga : 4 Jenis Teh Yang Bisa Bikin Tubuh Langsing Selain Teh Hijau
Untuk cara pembuatan infused water dengan bahan campuran jeruk nipis dan teh hijau adalah dengan memeras jeruk nipis dan mencampurkan sari jeruk nipis tersebut ke dalam air, lalu tambahkan beberapa daun teh hijau sesuai selera masing-masing.
Sama seperti resep infused water untuk diet dari bahan buah kiwi dan strawberry, infused water dari jeruk nipis dan teh hijau juga dapat ditambahkan dengan beberapa lembar daun mint.
Jeruk nipis dan lemon
Dua buah jenis jeruk ini sama sama memiliki kandungan vitamin C yang tinggi. Vitamin C yang tinggi pada kedua buah tersebut baik untuk proses pencernaan sehingga bisa digunakan untuk infused water yang berguna untuk menurunkan berat badan.
Resep infused water dengan bahan jeruk nipis dan lemon adalah dengan memeras 1 buah jeruk nipis dan mencampurkan sarinya ke dalam air sebanyak 1-2 liter. Berbeda dengan jeruk nipis, untuk lemon tidak perlu diperas hanya perlu dipotong menjadi bagian kecil kecil, porsi yang digunakan pun sama yaitu buah.
Baca juga : 5 Cara Minum Jus Lemon Untuk Diet Agar Pangkas Lemak Lebih Banyak
Berbeda dengan 2 resep infused water untuk diet di atas yang menggunakan campuran buah mint untuk membuat rasa dingin di mulut, pada infused water jeruk nipis dan lemon ini menggunakan mentimun untuk campuran.
Buah mentimun yang dibutuhkan cukup 1 buah, dan diiris tipis menjadi 15-20 bagian. Setelah semua bahan tercampur dalam air lalu dinginkan di dalam lemari pendingin dan harus ditutup rapat agar kandungan gizinya tetap terjaga baik.
Manfaat dan Resep Infused Water Untuk Diet di atas dapat Anda praktikkan sendiri di rumah karena bahan dan cara pembuatannya yang begitu mudah.
Loading...